Friday, November 14Magelang Online
Shadow

Author: Wong Magelang

Team Redaksi MagelangOnline.com. Dikelola oleh anak-anak muda yang peduli Magelang kota dan kabupaten. Kami berusaha menyajikan informasi yang benar-benar dibutuhkan oleh masyarakat. Kami juga menerima tulisan dari masyarakat, jangan ragu menghubungi kami.
Hotel Trio Magelang

Hotel Trio Magelang

Penginapan, Wisata
Apa yang anda harapkan dari sebuah tempat menginap ketika sedang dalam perjalanan bisnis maupun liburan? Harga yang murah? Lokasi yang strategis? Pelayanan maksimal? makanan enak? Jika anda berkunjung ke magelang, Hotel Trio Magelang menjawab semua kebutuhan dan apa yang anda harapkan dari sebuah hotel. Terletak sangat strategis berada di jalan Jl. Jendral Sudirman 72, Magelang. Tepat berada dipersimpangan paling strategis dan paling sibuk di kota ini. Pertemuan lalu lintas dari 2 kota besar semarang dan jogja menjadikan segala kebutuhan anda tentang akses jalan dan akomodasi sangat terpenuhi. Jika melaju ke arah selatan maka anda bisa langsung melewati jalan lebar antar provinsi menuju kota Yogyakarta. Untuk pergi ke kota semarang pun menjadi sangat mudah karena jika anda mengambil ara...

Kesenian Kuda Lumping Windusari Magelang

Berita, Hiburan
Kesenian daerah, dari mulai seni tari, musik, gambar hingga seni pahat merupakan bahan pembicaraan yang tidak akan ada habisnya untuk dibahas. Selain karena saking banyaknya kesenian daerah yang ada di bumi nusantara kita ini, setiap kesenian daerah memiliki makna tersendiri. Bahkan sudah sering kita jumpai kesenian daerah yang memiliki arti atau mengisahkan tentang terjadinya suatu peristiwa. Tidak terkecuali dengan kesenian yang satu ini. Kuda Lumping. Kuda Lumping atau yang lebih dikenal oleh masyarakat magelang sebagai jathilan sampai saat ini masih terus bertahan ditengah serangan arus modernisasi. Salah satu wilayah yang masih mempertahankan kesenian ini adalah kecamatan windusari magelang. Windusari merupakan sebuah wilayah di kabupaten magelang. Kecamatan windusari berada di ler...

Hotel Puri Asri Resort Magelang

Penginapan, Wisata
Hotel Puri Asri merupakan sebuah hotel bintang 5 yang berada dilokasi strategis dipusat kota magelang. Hotel puri asri memiliki fasilitas yang lengkap selayaknya hotel bintang 5 lainnya. Jika anda mencari hotel dengan suasana yang sangat kental dengan unsur alam serta memiliki nuansa hotel selayaknya dirumah maka hotel puri asri magelang bisa menjadi pilihan utama anda ketika berkunjung ke kota magelang. Berjarak sekitar 5 menit dari pusat kota magelang dan pusat perbelanjaan menjadikan akses ke hotel ini sangat mudah. Bila anda ingin sekedar berkeliling disekitar hotel maupun pergi ke tempat-tempat dengan kuliner khas dan oleh-oleh asli magelang, maka kita bisa menggunakan layanan hotel berupa mobil wisata yang akan mengantarkan kita berkeliling. Pemandangan yang disajikan Hotel puri a...

Perubahan Jamsostek dan Askes Menjadi BPJS

Berita, Ekonomi
Per tanggal 1 Januari 2014 secara resmi layanan jaminan kesehatan yang meliputi PT Askes (Persero) dan PT (Persero) Jamsostek ditranformasi menjadi BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan. Kedua perusahaan ini dinyatakan bubar tanpa likuidasi per tanggal 01 Januari 2014. Jaminan kesehatan yang dahulunya mencakup pelayanan untuk pemegang kartu Askes dan Jamsostek akan berubah total dari struktur pelaksanaan kegiatan pelayanan kesehatan hingga susunan organisasi yang selama ini dijalankan. Bagi pemegang kartu Askes dan Jamsostek diharuskan melakukan daftar ulang untuk mendapatkan Jaminan Kesehatan Nasional. Ini tentu sangat diperlukan karena pendataan ulang tidak bersifat otomatis dan berlaku untuk semua pemegan kartu. Untuk lebih jelasnya berikut informasi yang harus diketahui tentang pe...
Dilema “Pit Wedokan” By GusMul

Dilema “Pit Wedokan” By GusMul

Berita, Hiburan
Video ini dibuat oleh salah seorang blogger Magelang yang tergabung dalam Pendekar Tidar. Sayangnya orang tersebut bernama Agus Mulyadi disingkat GusMul. Tentu anda tidak asing lagi dengan dia yang pernah menggegerkan dunia blogger dengan skandalnya berfoto-foto dengan artis tanpa sepengetahuan artisnya, lho? Silahkan simak videonya yang lebih cenderung berisi jeritan hati daripada sebuah cerita. Atau mungkin ini juga sebagai renungan kepada orang tua anak gadis yang ingin mendapatkan mantu seperti seorang Gusmul.

Cafe Kopi Hitam Alas-K

Kuliner, Restoran & Cafe
Anda penggemar kopi? Atau sekedar ingin berkumpul bersama teman dan keluarga dengan suasana yang nyaman dan harga yang terjangkau? Harus coba yang satu ini. Sekarang hadir KEDAI KOPI ALAS-K yang menyediakan berbagai menu dengan rasa spesial berbahan dasar kopi. Saat ini kebutuhan akan tempat nongkrong atau cafe di magelang yang menyediakan tempat yang nyaman dan harga terjangkau mulai meningkat. Hal ini pula yang menjadi awal dibukanya KEDAI KOPI ALAS-K di jalan Sarwo Edi Wibowo magelang. Cafe kopi Alas-K di desain dengan tempat yang minimalis dan simpel. Ornamen bambu dan instrument kayu memenuhi sudut eksterior dan interior dari KEDAI KOPI ALAS-K. Anda bisa memilih mau lesehan atau duduk di kursi dengan ornamen bambu. Suasana yang nyaman, alunan musik serta udara dingin magelang ya...

Tips Mencari Lowongan Kerja Magelang

Magelang
Lowongan kerja magelang yang tersedia saat sangat lah banyak dan terbesar di hampir seluruh daerah di magelang. Beberapa lowongan kerja di magelang yang disediakan sebagian besar berasal dari perusahaan swasta dan non departemen. Namun tidak menutup kemungkinan terkadang kantor pemerintahan dan perusahaan negeri juga membuka lowongan kerja untuk area magelang dan sekitarnya. Nah untuk membantu para pencari kerja untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan dan keinginan para pencari kerja. Kali ini kami akan memberikan beberapa tips dan masukan agar anda mendapat info sebanyak-banyaknya dan mendapatkan pekerjaan di magelang sesuai dengan apa yang anda inginkan. Tips yang kami berikan tidak hanya berupa cara untuk menemuka lowongan kerja yang cocok untuk anda tetapi juga tempat...
SMA Taruna Magelang

SMA Taruna Magelang

Pendidikan, SMA & SMK
SMA Taruna Nusantara merupakan salah satu SMA yang terkenal di seluruh Indonesia ini. SMA ini telah melahirkan alumni-alumni terbaik yang saat ini memiliki jabatan penting diberbagai bidang. Sistem pendidikan yang berkualitas menjadikan banyak anak bangsa yang ingin masuk ke sekolah ini. Persyaratan masuk sma taruna nusanta juga tergolong yang paling ketat untuk tingkatan SMA. Selain harus memiliki prestasi akademik yang baik calon siswa juga harus bersaing dengan calon lain yang berasal dari berbagai kota di Indonesia. Berikut adalah informasi yang kami ambil dari wikipedia mengenai SMA Taruna Magelang. Taruna Nusantara atau sma taruna magelang (biasa juga disebut Tarnus atau TN) adalah sebuah Sekolah Menengah Atas berasrama yang terletak diKabupaten Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. S...

Aneka Es Unik dan Enak di Magelang

Jajanan & Oleh-oleh, Kuliner
Akhir-akhir ini cuaca di wilayah magelang dan sekitarnya tidak menentu. Terkadang pagi hari hingga tengah hari panasnya minta ampun. Begitu menjelang sore puanas sekali dan sore hingga malam hujan. Cuaca yang ekstrim ini tentu saja lumayan mengganggu aktivitas warga magelang. Nah untuk sekedar mendinginkan suasana dan memberikan sedikit referensi bagi anda yang ingin menghilangkan rasa dahaga di siang hari yang sangat panas, atau anda yang sedang mencari es yang memiliki citarasa unik di magelang, berikut beberapa tempat yang menyajikan es enak di magelang. Dalam artikel kali ini kamihanya memberikan alamat dan sekilas tentang menu es yang disediakan. Untuk kedepannya akan selalu kami tambah menu es dan kuliner enak lainnya yang ada di magelang. Selamat menyimak. Es Murni : Jl. Sriw...

Kenapa Harus Mie Ayam Lek Wie Magelang?

Kuliner, Warung Tradisional
Mau makan mie ayam. Di magelang? Di mana yang enak ya? Cuman bosen juga kalau mie ayamnya yang ada kuah, ada mie nya dan ada ayamnya.  (Karepmu piye leh?) Itulah sedikit renungan saya siang ini yang sedang mendambakan mie ayam dengan citarasa yang berbeda. Dengan sedikit improvisasi maka meluncurlah saya kedepan komputer untuk mencari referensi tentang mie ayam enak yang ada di magelang. "Lho kok ndak nanya temennya mas atau tanya orang gitu atau muter-muter?" Jadi gini mas, sekarang itu jamannya serba online. Beli susu sama gula pasir saja lewat online. Nyari jodoh lewat online, nyari masalah dan nyari dukungan suara buat pemilu juga lewat online, apalagi nyari mie ayam. Apa kata dunia?. Perkataan saya diatas adalah jawaban diplomatis yang pada kenyataannya kalau nanya ke tema...